Liah Culiah: Perempuan Adalah Kehidupan, Khususnya Kehidupan Untuk Berdemokrasi
|
Serang Kota Bawaslu – Jum’at. (4/10/19). Liah Culiah Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi (SDMO) Bawaslu Kota Serang jumat siang memenuhi sebuah undangan dialog publik yang bertajuk “Perempuan di Era Demokrasi” yang diselenggarakan oleh sebuah komunitas riset bernama Suwaib Amiruddin Foundation (SAF).
Kegiatan yang dihadiri oleh hampir 90% peserta perempuan tersebut juga menghadirkan narasumber perempuan lainnya yang menduduki jabatan tertentu dengan profesi tertentu, seperti Rohimah, S. Ag., MH (Komisioner KPU Prov. Banten), Dr. Ipah Ema Jumiati, M.Si (Kaprodi MAP Pascasarjana Untirta) dan Encop Sofia, MA (Anggota DPRD Prov. Banten).
Saat mendapatkan kesempatan berbicara, Liah Culiah yang diundang sebagai pembicara dari Komisioner Bawaslu Kota Serang menyebutkan bahwa perempuan adalah kehidupan, ia memaknai perempuan memiliki peran yang vital dalam keberlangsungan hidup terutama dalam kehidupan berdemokrasi.
“Sejatinya ketika ada perempuan maka keberlangsungan hidup akan terus berjalan, maka perempuan berperan penting dalam kehidupan, khususnya bagi kehidupan berdemokrasi.” Sebut liah dihadapan puluhan perempuan yang diundang sebagai peserta.
Mochamad Fahmi Abduh selaku direktur eksekutif Suwaib Amiruddin Foundation (SAF) saat menyampaikan sambutan mengatakan bahwa kegiatan ini ini sangat penting untuk memberikan ruang bagi kaum hawa dalam mengenali perannya dan juga kontribusinya di era demokrasi saat ini
"sebagai kaum perempuan harus juga memiliki peran aktif dalam pembangunan dan juga mendorong kepentingan kaum perempuan untuk menjamin haknya dan memberikan pengaruh terhadap perkembangan demokrasi yang baik" ujarnya (Humas/Red)